Netizen Gerakan “ASAL BUKAN PRABOWO”, Diprediksi Capres Pemenang dari Juara Kedua Putaran Pertama
Jakarta, PancarPOS | Gerakan netizen menggaungkan “ASAL BUKAN PRABOWO” benar-benar mengguncang kubu Pasangan Calon (Paslon) Prabowo-Gibran. Gerakan ini menjadi semakin banyak dan besar, karena digaungkan bersama oleh tim pendukung kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. Kubu yang mengalami banyak gangguan pada Pilpres 2024 ini.
Palti Hutabarat, selaku mantan Sekretaris Republik Cyber Projo dikutif dari Kompasiana.com, pada Sabtu, 30 Desember 2023 menulis gerakan ini muncul karena fakta stagnannya elektabilitas ketiga paslon dan akan berlanjut pada putaran kedua. Usaha keras dan extraordinary tentu saja masih dilakukan oleh kubu Prabowo-Gibran. Diduga usaha seperti mengumpulkan kepala desa, adanya pencopotan Ketua PWNU, intimidasi kepada tim paslon lain, dan lainnya.
[democracy id=”3″]
Hal ini tentu saja merupakan asumsi dari Paslon lain yang dibantah oleh Paslon Prabowo-Gibran. Tapi peristiwa-peristiwa yang terjadi pada masa kampanye rasanya terlalu naif kalau tidak berefek elektoral. Wajar memang karena paslon Prabowo-Gibran, sekali lagi menargetkan menang satu putaran.
Menang satu putaran atau kalah, sepertinya sedang menghantui kubu Prabowo Gibran. Apalagi dengan yang dialami oleh Paslon lain yang merasa diperlakukan tidak adil, pada putaran kedua tidak mungkin rasanya dari pihak Paslon tersebut yang bergabung dengan paslon Prabowo-Gibran.
[democracy id=”4″]
Karena itu, perhitungan pun mulai dilakukan oleh kubu Paslon Prabowo-Gibran untuk melihat peluang terbesar mana yang kemungkinan besar bisa menang kalau dihadapi pada putaran kedua. Tentu saja mereka berharap akan menghadapi Paslon Anies Muhaimin. Itulah mengapa kita melihat adanya penggiringan opini melalui survei bahwa paslon Ganjar-Mahfud tidak lolos putaran kedua.
Opini itu pun langsung dibantah oleh Paslon Ganjar-Mahfud yang mengeluarkan survei internal dimana angka antara Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud tidak terlalu jauh. Yaitu 41% dibandingkan 37%. Dan untuk itu, paslon Ganjar-Mahfud pun mulai bersiap untuk putaran kedua.
Banyak yang memprediksi bahwa Pilpres ini akan mengikuti pola yang sama seperti pemilihan lainnya yang masuk putaran kedua. Biasanya yang juara kedua di putaran pertama akan menjadi calon Presiden (Capres) pemenang di putaran kedua. “Benarkah?! Kita nantikan bersama,” tulisnya. tim/ama