Ekonomi dan Bisnis

Di Tengah Pandemi, Bank BPD Bali Kembali Raih Tiga Penghargaan Sekaligus


Denpasar, PancarPOS | Di tengah pandemi Covid-19 Bank BPD Bali kembali meraih penghargaan, bahkan tak tanggung-tanggung tiga penghargaan dalam kurun waktu dua bulan, yaitu September dan Oktober barhasil diraih sekaligus. Salah satunya peraih penghargaan Top Governance, Risk & Compliance (GRC) 2020 #Star4 yang diberikan Top GRC Award 2020 & GRC Summit 2020 secara daring pada Kamis (15/10/2020). Penghargaan diterima langsung oleh Direktur Utama Bank BPD Bali, I Nyoman Sudharma, S.H., M.H. didampingi Direktur Kepatuhan, Drs. I Wayan Sutela Negara, M.M. dan Kepala Divisi Manajemen Risiko, I Made Wismana, S.E. Penghargaan tersebut diberikaan, sebagai salah satu alat ukur keberhasilan Bank BPD Bali dalam membangun dan menerapkan sistem Governance, Risk & Compliance secara konsisten dan baik. Pencapaian ini sekaligus mengulangi keberhasilan Bank BPD Bali dalam meraih penghargaan di ajang serupa pada helatan sebelumnya.

1th#ik-11/10/2020

Pada 2019 lalu, Bank BPD Bali juga tercatat sebagai salah satu pemenang dalam penghargaan yang sama. “Penghargaan Top Star 4 dalam Governance, Risk & Compliance menjadi sebuah kebanggaan dan motivasi untuk bisa meningkatkan tata kelola dalam rangka terus mendukung pertumbuhan bisnis dan membantu pemulihan ekonomi Indonesia, dan Bali pada khususnya,” ucap Direktur Utama Bank BPD Bali, I Nyoman Sudharma, S.H., M.H., saat ditemui di Kantor Pusat Bank BPD Bali, Denpasar, Jumat (16/10/2020). Sudharma menjelaskan, saat ajang tersebut, Bank BPD Bali menyabet 2 penghargaan sekaligus, yakni TOP GRC 2020 #4 Stars dan The Most Committed GRC Leader 2020 Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Bali. Penghargaan menilai dari tiga aspek utama, yakni sistem, infrastruktur dan implementasi dalam hal tata kelola perusahaan serta manajemen risiko dan kepatuhan. “Dewan juri menilai sistem, infrastruktur, dan implementasi tata kelola perusahaan yang baik (GCG), manajemen risiko dan manajemen kepatuhan Bank BPD Bali, berada di tingkat yang sangat baik sehingga dapat mendukung peningkatan kinerja bisnis perusahaan yang berkelanjutan,” paparnya.

Insert foto: penghargaan Top Governance, Risk & Compliance (GRC) 2020 #Star4 yang diberikan Top GRC Award 2020 & GRC Summit 2020.

Sudharma mengungkapkan, kegiatan TOP GRC 2020 diselenggarakan oleh majalah Top Business bekerjasama dengan Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG), Indonesia Risk Management Professional Association (IRMAPA), Institute Compliance Professional Indonesia (ICoPI), Lembaga Kajian Nawacita (LKN), serta didukung oleh beberapa perusahaan konsultan GCG dan Manajemen Risiko, Manajemen Kepatuhan, seperti Fakultas Ekonomi Universitas Padjadjaran, Sinergi Daya Prima, Solusi Kinerja Bisnis, SGL Management, Dwika Consulting, dan Melani K Harriman & Associate. “Peraih penghargaan TOP GRC 2020 dipilih berdasarkan seleksi dari lebih 840 perusahaan di Indonesia, baik yang berskala nasional maupun multinasional, berstatus perusahaan BUMN, BUMD, maupun swasta. Proses penilaian telah dilakukan secara objektif, independen, dan memperhatikan akuntabilitas melalui berbagai tahapan seleksi,” ungkap banker asal Desa Ungasan, Kuta Selatan, Badung ini, seraya menambahkan Bank BPD Bali dinilai sukses melakukan Governance, Risk, and Compliance (GRC) dalam proses bisnis maupun operasional sehingga dapat meningkatkan nilai perusahaan kepada stakeholders.

Insert foto: Bali Marketing Champion 2020 oleh Markplus.

Tidak hanya itu saja, selama tahun 2020 Bank BPD Bali telah mendapatkan 12 Award lainnya yang meliputi 1st The Best Indonesia Sales Marketing Award IV 2020 Kategori BUMD BPD BUKU II, The Best in HR Career Development of Human Capital Award 2020, Top 8 The Best Human Capital for Non Public Company 2020, 1st The Best Human Capital for Bank Company BUKU 2 Gold Award yang diberikan oleh Economic Review. The Financial Perfomance “Exellent” during September 2018 – 2020 oleh yang dianugrahkan oleh Infobank. Winner TOP CSR AWARD 2020, The Best GRC for Corporate Governance 2020 yang diberikan oleh Top Business. “Kami juga mendapatkan Juara III kategori Perusahaan Besar dalam Paritrana Award yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan, serta The Best Bank Award yang diberikan oleh Warta Ekonomi,” jelasnya. Disamping itu, Direktur Utama Bank BPD Bali, I Nyoman Sudharma, S.H., M.H. telah beberapa kali mendapat penghargaan pada tahun 2020 sebagai Best Leader for Business Sustainability Through Business Innovation – Effectiveness of Digital Acceleration Category BPD BUKU II yang diberikan oleh Infobank, TOP Leader on CSR Commitment 2020 “I Nyoman Sudharma” oleh Top Business, The Best CEO & GRC Leader 2020 “I Nyoman Sudharma” oleh Business News, Most Popular Leader in Social Media 2020 Kategori CEO BUMD & Perusahaan Daerah Layanan Publik oleh PR Indonesia, serta Bali Marketing Champion 2020 oleh Markplus. tra/ama

Baca Juga :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Back to top button