Daerah

Iring-iringan Pemelastian Kembali ke Pura Luhur Batukau



Tabanan, PancarPOS | Setelah melakukan perjalanan selama  empat hari dan menempuh jarak kurang lebih 90 KM, iring-iringan Pemelestian serangkaian Karya Agung Pengurip Gumi Pura Luhur Batukau, Wongaya Gede, Penebel, Tabanan, kembali (Budal) ke Pura Luhur Batukau, Sabtu (1/2/2020). Setelah sebelumnya, Jumat (31/1/2020) mererepan di Pura Bale Agung Tengkudak, Penebel.

1th-bn#1/2/2020

Meskipun melakukan perjalanan yang lama dan cukup melelahkan, iring-iringan krama yang mengiringi sesuhunan dalam prosesi melasti tetap antusias ngaturang ayah. Tiba sekitar jam 13.00 wita, iring-iringan disambut dengan ritual pemendak agung. Bahkan hujan pun kembali ikut menyambut kedatangan iring-iringan sesuhunan dan pemedek seperti saat prosesi pemelastian di Pura Luhur Tanah Lot, Beraban, Kediri.

Baca |

https://pancarpos.com/01/02/2020/ihgma-bali-optimalisasi-peran-membangun-pariwisata-bali/

Nampak Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti bersama Wakil Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya, didampingi Ketua DPRD Tabanan, Sekda beserta jajaran OPD di lingkungan Pemkab Tabanan, turut nyaksi ritual tersebut. Mereka-pun sangat antusias menyambut kedatangan iring-iringan ida sesuhunan dan krama pengiring meskipun tidak sebanyak seperti saat prosesi awal pemelastian.

1bl-bn#28/1/2020

Karena Sesuhunan atau Ida Bhatara yang budal ke Pura Luhur Batukau adalah iring-iringan Sesuhunan Ida Bhatara Batur Salahan, Sesuhunan Ida Bhatara Luhur Batukau, dan Sesuhunan Ida Bhatara Pucak Kedaton. Sedangkan Pecalang Agung Tengkudak budal di Pura Bale Agung Tengkudak. Ida Bhatara Luhur Tambawaras, Ida Bhatara Luhur Muncaksari, Ida Bathara Luhur Besikalung, dan Ida Bhatara Luhur Pucak Petali kembali (budal) ke Pura masing-masing.

Baca |

https://pancarpos.com/30/01/2020/agung-manik-danendra-daftar-calon-walikota-denpasar-ribuan-massa-amd-tumpah-ruah/

Setelah sebelumnya iring-iringan atau barisan Pemelastian di barisan pertama adalah barisan Pecalang Agung Tengkudak, kemudian Ida Bhatara Batur Salahan, Ida Bhatara Luhur Batukau, Ida Bhatara Pucak Kedaton, Ida Bhatara Luhur Tambawaras, Ida Bhatara Luhur Muncaksari, Ida Bathara Luhur Besikalung, dan Ida Bhatara Luhur Pucak Petali.

6bl-bn#17/1/2020

Dalam perjalanan menuju Tanah Lot, iring-iringan melakukan peristirahatan di beberapa Pura di jalur pemelastian. Diantaranya, Pura Puseh Desa Adat Wongaya Gede, Pura Bale Agung Desa Adat Tengkudak, Pura Bale Agung Desa Adat Wanasari, Pura Persimpangan Tuakilang, Pura Puseh lan Desa Adat Kota Tabanan (mererepan), Pura Puseh Desa Adat Demung, Pura Luhur Dangin Bingin Beraban, dan Pura Luhur Tanah Lot.

Baca |

https://pancarpos.com/29/01/2020/market-china-meredup-travel-agent-bodong-mulai-sasar-pasar-india/

Karya Agung Pengurip Gumi Pura Sad Kahyangan Jagat Bali Luhur Batukau memiliki lingkup yang cukup luas. Diantaranya, konsep Pura Sad Kahyangan Jagat Bali, konsep Segara-Gunung, Konsep Purusa Predana, Konsep Penyucian Alam Semesta, Konsep Tri Kono, Konsep Bhakti Yoga, Konsep Dunia Pertanian, Konsep Sad Kertih dan Konsep Karma Yoga. mas/ama/jmg

Baca Juga :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Back to top button